Jumat, 05 Januari 2018

Buku adalah keajaiban

Kamu suka membaca?
Buku apa yang biasa dibaca?
Siapa penulis yang kamu sukai?
Berapa lama waktu yang digunakan setiap kali membaca dalam sehari?
Berapa target buku yang harus kamu tuntaskan di tahun 2018?
Bagaimana harapanmu terhadap dunia literasi?
Apa yang bisa kamu  lakukan untuk menyelamatkan dunia literasi di Indonesia? (yang konon katanya negara tercinta kita mendapatkan ranking ke 60 dari 61 negara dalam hal minat membaca. Is it right? *geleng-geleng kepala) 

Berangkat dari sebuah surat dalam Al Qur'an (QS. Al Alaq 1-5) yang merupakan wahyu pertama Nabi Muhammad saw. Dalam  buku Sejarah Emas dan Atlas Perjalanan Nabi Muhammad karya Syeikh Shafiyurrahman Al-Mubarakfuri diceritakan:

     Nabi biasa menyendiri di Gua HIra dan beliau bertahannuts - beribadah- selama beberapa malam setelah sebelumnya beliau menyiapkan bekal untuk itu. Setelah beberapa malam beliau kembali pulang ke rumah untu mengambil bekal lagi. Beliau melakukan itu terus hingga kebenaran datang saat beliau berada di Gua Hira. Malaikat datang dan berkata, "Bacalah!"

"Aku tidak bisa membaca", jawab beliau.
Beliau melanjutkan: "Malaikat itu memegang dan merangkulku hingga aku merasa kelelahan, lalu ia melepaskanku".
Malaikat itu berkata, 'Bacalah!'
"Aku tidak bisa membaca", kata Rasul.
Beliau bercerita lagi: "Malaikat itu memegangku kedua kalinya dan merangkulku hingga aku merasa kelelahan, lalu ia melepaskanku."
Dia berkata, 'Bacalah!'
"Aku tidak bisa membaca", jawab Rasul.
Lanjut beliau, "Malaikat itu memegangku ketiga kalinya dan merangkulku hingga aku merasa kelelahan, lalu ia melepaskanku.
Malaikat itu berkata, 'Bacalah!'
"Aku tidak bisa membaca", jawab Rasul
Malaikat itu berkata, "Bacalah dengan nama Rabb-Mu yang telah menciptakan. (Yang) menciptakan manusia dari segumpal darah. Bacalah dan Rabb-Mu yang Paling Mulia.".......

Lihatlah... bagaimana malaikat menyuruh Nabi Muhammad saw untuk membaca. Iqra, iqra, iqra, iqra dan iqra! Membaca disini dalam arti luas, membaca alam dan lingkungan sekitar. Dan salah satu ikhtiar kita sebagai hamba dalam menjalankan amalan surat al alaq tadi adalah dengan membaca BUKU. 

  "Buku adalah gudangnya ilmu dan membaca adalah kuncinya"

Sering mendengar dong ya pepatah itu. Dengan membaca kita jadi banyak tahu. Jujur saja, minat baca saya baru berkembang saat SMA -payah banget kan? :'(. Buku bacaan saya pun saat SMA sekelas novel-novel, bacaan ringan berbentuk narasi deskripsi. Sejarah? saat itu males banget bacanya :D. Tapi semenjak tingkat akhir kuliah cukup sering baca sejarah. Memang benar membaca buku adalah salah satu kunci agar kita memiliki wawasan luas tentang dunia, tentang alam yang telah Allah ciptakan dan tentang semua hal. Sok geura buat target sebulan berapa buku yang harus kita baca. Dengan targetan itu kita jadi lebih semangat berilmu selain bergaul tentunya. Allah pun akan meninggikan orang yang beriman dan orang-orang yang berilmu beberapa derajat. Cung siapa yang mau? I'am! Jadi alasan apalagi bagi kita untuk tidak rajin membaca? sedangkan Allah saja menjanjikannya. Dan dengan membaca, otak kita akan berfikir dan mengimajinasikan apa yang ada di dalam buku tersebut. Lantas kita tergerak untuk menuangkannya dalam bentuk tulisan.  Dan dengan menulis sebenarnya kita pun telah menuangkan apa yang ada dalam pikiran kita.

Imam Syafii berkata, “Ilmu laksana hewan buruan, dan tulisan adalah pengikatnya ikatlah hewan buruanmu dengan tali pengikat yang kuat. Diantara bentuk kebodohan adalah jika engkau memburu rusa, Engkau tinggalkan buruanmu tersebut bebas (tanpa diikat). Jadi kita harus mengikat ilmu dengan sebuah tulisan. Itulah yang sedang saya jalankan.


Itu home library saya? aamiin ya Allah.. aamiin Allahuma aamiin :D :*, tapi itu bukan milik saya hehehe

Saya bermimpi, suatu saat di rumah kami, kami bisa mewujudkan home library. Anggota keluarga di dalamnya haus akan ilmu pengetahuan, sehingga akan terus, terus dan terus belajar mencari ilmu dengan membaca, berdiskusi dan berguru dengan para ahlinya. Mari diaminkan :D

Saya dan suami pun sedang berusaha menumbuhkan minat baca pada Kakak Azzam. Semenjak bayi, kami membuat budget untuk beli buku Kakak minimal sebulan sekali. Dan kami pun sering membaca dan atau membacakan cerita pada Kakak. Efek nya, Kakak sering sekali minta diceritakan salah dua buku yang sedang jadi favoritnya. Ini dia buku yang sekarang jadi favoritnya...


Kalau ada postingan yang berseliweran tentang buku itu rasanya kalap. Pengen semua buku. Apalagi kalau udah datang ke toko buku. Waaaah mata bisa tiba-tiba jadi ijo hahhaha. Tapi dingatkan suami, "Calm, step by step". Oke baiklah. Kalau ada temen yang nawarin arisan buku juga. Wah jangan ditanya, pengen ambil semuanya. Secara bukunya bagus-bagus, recommended, tapi liat harga berjuta-juta. Tapi diingatkan lagi, "Calm, mending nabung aja dulu jangan arisan". Makanya suka amazing sama book advisor... kita harus menghargai mereka, karna mereka juga salah satu pejuang literasi di negeri kita tercinta.

Bulan ini saya sedang membaca bukunya Teh Kiki Barkiah "Satu Atap Lima Madrasah". Hadiah ikut kuis hehe. Review bukunya kapan-kapan ya, karna belum selesai bacanya :D. Tapi saat membaca awalnya ini buku recommended, apalagi untuk saya yang sedang menjalankan homeschooling untuk Kakak Azzam. Cerita homeschooling juga dilain postingan saja ya, in syaa Allah akan membahas sedikit tentang pengalaman Kakak menjalankan HS. Resolusi 2018 salah satunya adalah membaca satu buku/bulan. Sebenarnya ingin baca 2-3 buku, tapi dengan segudang aktivitas emak-emak rumah tangga macam saya ini agak ragu juga bisa menyelesaikan 3 buku/bulan. Biarpun sedikit asal konsisten tidak masalah...bukankah itu yang disukai Rasulullah? :D.

Pada akhirnya saya akan mengajak pada semuanya, "Hayuk kita budayakan lagi membaca yang saat ini sudah mulai luntur! Karna dengan membaca, artinya kita sedang membuka cakrawala dunia dan alam semesta ciptaan Allah Yang Maha Pencipta"

Iqra, iqra dan iqra!

#30DaysWritingChallengeDay4
#ODOPfor99Days4

4 komentar:

  1. iya banyak yang amsih suka malas baca buku atau memulainya lagi , termasuk saya

    BalasHapus
  2. Semog home library nya bisa terwujud ya mbak ?
    Aku juga target di 2018 ini 1 bulan 1 buku. Mengingat aku yg lumayan malas baca buku 😅

    Salam kenal
    Diah
    http://www.diahestika.com/

    BalasHapus
    Balasan
    1. aamiin ya Allah.. :D
      iya ayo mba bismillah pasti bisa!
      trimakasih sudah mampir ke sini :)
      salam kenal juga ya mba Diah :)

      Hapus

Comment disini yak..