Sabtu, 08 Agustus 2020

Rumah 🏡



Rumah🏡


Apa yang teman-teman pikirkan tentang rumah?

Kalau saya, mbayang (in) {not rey_mbayang 😂} rumah itu yang muncul adalah tempat tinggal sebuah keluarga. Penuh dengan kehangatan, canda dan tawa. Kepala-kepala yang ada di dalamnya punya rasa yang sama bahwa kita adalah keluarga, satu ikatan simpul. Biasanya, keadaan atau dekorasi rumah itu menggambarkan sosok pemiliknya, gak mesti sih ini..tapi biasanya lho ya. 

Berangkat dari sebuah ayat, QS. An Nahl ayat 80

 وَاللَّهُ جَعَلَ لَكُمْ مِنْ بُيُوتِكُمْ سَكَنًا

“Allah menjadikan bagimu rumah-rumahmu sebagai tempat tinggal ..."


Hal yang patut bin wajib kita syukuri adalah memiliki rumah. Rumah sebagai tempat tinggal, rumah sebagai tempat berteduh dari panas dan hujan. Tinggal bagaimana merawat rumah itu sehingga penghuninya betah berlama-lama di rumah. Biar hawa nya adeeeem, biar dalemnya sejuuuuuuk kayak di gunung gitu😁. Menjadikan rumah sebagai tempat beribadah bagi kaum hawa adalah ladang pahala yang mulia. Meskipun rumah kita mungil, meskipun rumah kita sempit, tapi ia menjadi lapang karena penghuninya yang berhati lapang. Sudah seyogianya kita pun harus menjaga rumah kita, agar ia tetap nyaman, rapih dan bersih. Punya anak kecil bagaimana? Yo gak masalah. Rapih bentar, berantakan nya yang lama 😂bener kan? Hehe. Jika punya anak kecil di rumah, biarkan rumah berantakan, lalu kita rapihkan lagi, berantakan lagi, rapihkan lagi, semoga capeknya kita mengurus rumah itu adalah pahala yang besar di sisi Allah. Asal yang ikhlas ya bu ibu😊


Balik lagi ke rumah. Masih ingat kaum tsamud yang Allah hancurkan rumahnya? (Liat QS. Al Fajr : 9). Tahu tidak? Sebelumnya, mereka membangga-banggakan rumah mereka. Tapi kemudian apa? Kemudian Allah luluh lantahkan rumah mereka. Naaaah... kita pun harus hati-hati ya, jangan sampai kita termasuk dalam golongan kaum Tsamud, membangga-banggakan tempat tinggal nya. Meski bagus, meski luas, meski mewah, tetaplah sederhana dalam bertindak. Karena apa? Karena sakjane yo itu semua punya Allah bukan? Kita itu hanya numpang. Bersyukur lah bagi yang sudah memiliki rumah.. karna dengan bersyukur, maka Allah akan tambah nikmat Nya pada kita. Dan yang penting lagi nih, mari kita jadikan rumah tempat tinggal kita menjadi tempat untuk menjalankan ketaatan pada Allah subhanahu wa ta'ala. Jauhkan dari kemaksiatan agar hidup dan rumah yang kita tempati menjadi penuh keberkahan. Aamiin😊


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Comment disini yak..